PEKANBARU, MitraNews.co – Sebanyak 30 orang warga Kelurahan Tanah Datar, Pekanbaru menjadi peserta dalam gelaran bimtek dan pelatihan anti narkoba yang ditaja Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Riau. Selama 2 hari yakni 15-16 Desember puluhan warga itu mengikuti berbagai kegiatan yang disuguhkan BNNP Riau.
Kepala BNNP Riau Brigjen Pol Kenedy menjelaskan gelaran Bintek dan pelatihan ini merupakan salah satu upaya BNNP Riau dalam menekan penyalahgunaan serta peredaran narkoba di wilayah Riau. Sebab dalam gelaran itu dihadirkan penyuluhan terkait narkoba.
“Kegiatan ini bertujuan untuk menekan peredaran dan penyalahgunaan narkoba, sesuai Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 2 tahun 2020 tentang Rencana Aksi Nasional Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN),” tutur Kenedy dalam sela kegiatan yang ditaja di salah satu hotel di Pekanbaru itu
Selain warga Tanah Datar, BNNP Riau juga melibatkan pihak BUMN PT Hutama Karya (HK).
Rinci Kenedy, kegiatan ini merupakan sarana untuk meningkatkan pemahaman warga tentang narkoba. Bahkan juga cara memproteksi diri dari narkoba di lingkungan sekitarnya.
Sementara Manajer CSR Hutama Karya Agus Kosasih menambahkan bahwa pihaknya sangat mendukung kegiatan tersebut. Sebab menurutnya narkoba merupakan musuh bersama.
“Nanti akan kami lakukan kembali kegiatan di Riau, lalu sepanjang Sumatera,” singkat dia.
Sementara itu, Kepala Bidang (Kabid) Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat (P2M) BNNP Riau, Kompol Khodirin menambahkan, selain melakukan tindakan pemberantasan, BNNP Riau juga fokus melakukan upaya pencegahan peredaran gelap narkoba.
“Sebelumnya kita telah laksanakan program pencegahan di Kampung Dalam. Kali ini kita berikan kepada warga Tanah Datar,” bebernya.
BACA JUGA :Â Ini Cara Berobat ke Malaysia Saat Pandemi Covid-19 Melalui Perwakilan
Melalui program ini, pihaknya berharap masyarakat dapat ikut berperan aktif dalam memerangi narkoba. Sebab saat ini narkoba telah masuk di semua lini. “Kita ingin terus jalin sinergi dengan masyarakat. Sebab tanpa masyarakat kita tidak ada apa apanya,” tandasnya. (mcr)